Virus berkembang biak dengan cara replikasi (perbanyakan diri), didalam sel inang. Untuk replikasi virus hanya memerlukan asam nukleat. Materi yang diperlukan untuk sintesis protein virus berasal dari sel inang atau hospesnya. Contoh organisme yang menjadi hospes virus adalah bakteri, jaringan embrio, hewan, tumbuhan, dan manusia. Proses reproduksi virus terdiri dari lima tahap, yaitu adsorbsi, penetrasi, sintesis (eklifase), pematangan dan lisis.
Siklus hidup virus meliputi siklus litik dan siklus lisogenik.
- Siklus litik
Siklus litik yaitu replikasi virus yang disertai matinya sel inang setelah terbentuk anakan virus baru Siklus litik terjadi apabila pertahanan sel inang lemah dibandingkan daya infeksi virus sehingga tahap-tahap (adsorbsi, penetrasi, sintesis, pematangan, lisis) dari replikasi virus berlangsung cepat. Virus yang mampu bereproduksi secara litik disebut virus virulen. Pada siklus litik sel inang akan pecah dan mati setelah terbentuk anakan virus baru (virion).
- Siklus lisogenik
Siklus lisogenik terjadi apabila sel inang memilki pertahanan yang lebih baik dibandingkan dengan daya infeksi virus sehingga sel inang tidak segera pecah, bahkan dapat bereproduksi secara normal (membelah). Pada siklus lisogenik, terjadi replikasi genom virus, tetapi tidak menghancurkan sel inang. DNA atau RNA virus berinteraksi ke dalam kromosom sel inang membentuk profag dan ini dapat diturunkan kepada kedua sel anak melalui reproduksi. Apabila profag pada sel anak inang menjadi aktif maka virus akan mengalami reproduksi secara litik. Virus yang dapat bereproduksi secara litik dan secara lisogenik disebut virus temperat, contoh virus temperat yaitu fag l. Fag l mirip dengan fag T4. Pada silkus lisogenik jika sel inang yang mengandung profag membelah, maka profag juga membelah, sehingga menghasilkan sel inang yang mengandung profag.